Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuka Brankas Pribadi di HP Oppo

Selamat datang di situs Blogger Toraja.

Brankas Pribadi merupakan salah satu fitur yang tersedia hampir di seluruh HP Android termasuk di HP Oppo. Brankas pribadi memiliki fungsi untuk menyembunyikan file seperti gambar, video, audio, dokumen dan file lainnya agar tidak terlihat oleh orang lain.

Sebagai contoh kamu menyimpan sebuah video ke brankas pribadi maka secara otomatis video tersebut tidak akan dimunculkan di galeri maupun di folder HP.

Agar bisa melihat dan memutar video tersebut, kamu harus membukanya melalui fitur brankas pribadi. Itupun kita harus memasukkan verifikasi keamanan berupa sidik jari ataupun kata sandi agar bisa mengakses brankas pribadi.

Jadi kalau kamu punya sebuah file yang bersifat sangat rahasia dan orang lain tidak bisa melihatnya maka ada baiknya kamu menyimpan file tersebut di brankas pribadi.

Nah pada pembahasan kali ini, Blogger Toraja akan memaparkan bagaimana cara membuka brankas pribadi di HP Oppo semua tipe seperti Oppo a3s, Oppo a5s, Oppo a53, Oppo a54 dan lain-lain. Yuk langsung saja disimak pembahasannya berikut.

Cara Membuka Brankas Pribadi di HP Oppo

Sebenarnya membuka brankas pribadi di HP Oppo dan melihat isinya tidaklah terlalu sulit. Kamu bisa menemukan fitur ini melalui pengaturan Privasi. Berikut tutorialnya:

  • Buka menu aplikasi di HP Oppo
  • Kemudian cari dan buka menu Pengaturan
  • Lalu ketuk Privasi
  • Dan pilih Brankas Pribadi
  • Selanjutnya verifikasi keamanan menggunakan sidik jari atau bisa juga menggunakan password (kata sandi)
  • Dengan demikian berhasil membuka brankas pribadi di HP Oppo. Disini kamu bisa melihat semua file yang telah disembunyikan seperti gambar / foto, video, audio, dokumen dan lain-lain.
  • Selesai.

Cara Menyembunyikan Foto, Video, Audio, Dokumen ke Brankas Pribadi HP Oppo

Seperti yang sudah saya jelaskan sebelumnya bahwa fungsi fitur brankas pribadi di HP Oppo adalah untuk menyembunyikan file berupa foto / gambar, audio, video, dokumen dan berbagai macam file lainnya. Berikut cara menyimpan file di brankas pribadi Oppo:

  • Masih dalam halaman halaman brankas pribadi, silahkan ketuk jenis file yang akan disembunyikan.
  • Kemudian ketuk icon Tambah (+) di pojok kanan bawah
  • Selanjutnya kamu akan dialihkan ke sebuah halaman dimana kamu bisa memilih file yang akan disembunyikan. Silahkan pilih file tersebut lalu klik Jadikan privat
  • Dengan demikian kamu telah berhasil menyembunyikan file di brankas pribadi.
  • Selesai.

Cara Membuka Brankas Pribadi HP Oppo Lupa Sandi

Biasanya verifikasi keamanan brankas pribadi HP Oppo menggunakan kata sandi atau password yang telah kita atur di Kata sandi privasi. Jadi bisa saja kata sandi kunci layar dengan kata sandi brankas pribadi berbeda. Itulah alasan mengapa beberapa pengguna kerap kali melupakan password brankas pribadinya.

Untuk membuka brankas pribadi HP Oppo yang lupa kata sandi atau password, ada dua cara yang bisa kamu lakukan yakni memulihkan kata sandi melalui email yang telah ditautkan sebelumnya atau menggunakan pertanyaan keamanan. Berikut tutorialnya:

  • Silahkan masuk ke menu Pengaturan
  • Lalu klik Privasi
  • Selanjutnya klik Brankas Pribadi
  • Kamu akan diminta untuk memverifikasi keamanan sebelum melihat isi brankas pribadi. Silahkan klik Gunakan kata sandi privasi
  • Lalu masukkan kata sandi sembarangan (biar salah) sampai muncul tombol Lupa kata sandi. Silahkan ketuk tombol tersebut
  • Kemudian kamu akan diberi dua cara untuk mereset password brankas pribadi, apakah melalui pertanyaan keamanan atau melalui email pemulihan. Semisal disini saya akan memilih Email pemulihan
  • Masukkan alamat email yang sudah ditautkan dalam HP Oppo lalu ketuk Konfirmasikan
  • Maka kode verifikasi 6 digit akan dikirim ke email tersebut. Silahkan buka email lalu ambil kode verifikasi tersebut dan masukkan di kolom yang tersedia. Jika sudah ketuk Reset kata sandi.
  • Selanjutnya kamu akan diminta untuk mengatur ulang kata sandi, silahkan masukkan kata sandi baru yang akan digunakan pada brankas pribadi
  • Kemudian verifikasi kata sandi baru yang dimasukkan tadi
  • Nah dengan demikian kamu telah mengganti kata sandi brankas pribadi HP Oppo
  • Sekarang kamu sudah bisa membuka brankas pribadi yang lupa sandi menggunakan password baru yang telah diatur tadi.
  • Selesai.

Cara Mengganti Kata Sandi Brankas Pribadi HP Oppo

Berhubung karena file yang disimpan dalam brankas pribadi bersifat rahasia, maka kamu perlu mengubah kata sandi secara berkala agar tidak diketahui orang lain. Berikut tutorialnya:

  • Buka menu Pengaturan di HP Oppo
  • Selanjutnya masuk ke Kata sandi & keamanan
  • Lalu ketuk Kata sandi privasi
  • Masukkan password privasi yang lama
  • Untuk mengganti kata sandi, ketuk Ubah kata sandi
  • Lalu Masukkan kata sandi lama
  • Jika sudah masukkan 6 angka kata sandi baru (gunakan tipe kata sandi berbeda)
  • Kemudian verifikasi kata sandi baru
  • Dengan demikian kamu telah mengubah kata sandi brankas pribadi HP Oppo
  • Selesai

Kata sandi privasi akan digunakan untuk verifikasi di kunci aplikasi, menyembunyikan aplikasi, dan brankas pribadi. Kata sandi ini akan disimpan dalam modul keamanan dan tidak dapat diakses oleh sistem maupun aplikasi.

Cara Menghapus Video, Foto, Audio, Dokumen di Brankas Pribadi HP Oppo

Kamu juga bisa mengembalikan file berupa video, foto, audio, dokumen, maupun file lainnya yang sudah ditambahkan ke brankas pribadi sehingga bisa dilihat oleh orang lain. Jika file tersebut sudah dijadikan publik maka secara otomatis file akan terhapus dari brankas pribadi. Berikut tutorialnya.

  • Ketuk dan tahan file yang akan dihapus dari brankas pribadi
  • Jika sudah maka akan muncul dua pilihan, yakni Hapus (untuk menghapus file secara permanen) dan Jadikan publik (untuk menampilkan kembali file, semisal foto atau video akan ditampilkan di galeri HP). Silahkan pilih salah satunya.
  • Selesai.

Bagaimana? Cukup mudah bukan? Demikianlah beberapa trik yang saya bagikan sehubungan dengan fitur brankas pribadi di HP Oppo. Selamat mencoba, terima kasih.

Blogger Toraja
Blogger Toraja Menulis adalah bekerja untuk keabadian, semua orang akan mati kecuali karyanya
close