Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengembalikan File Excel yang Belum Tersimpan

Selamat datang di situs Blogger Toraja.

Microsoft Excel merupakan bagian dari Microsoft Office dimana aplikasi ini bisa digunakan untuk mengolah data secara otomatis menggunakan rumus. MS Excel memiliki berbagai macam fitur yang sangat membantu pengguna, salah satunya fitur Recover Unsaved Workbooks.

Pasti kamu pernah mengalami kejadian dimana kamu sudah capek-capek membuat dan mengelola data di Excel tapi data tersebut tidak tersimpan atau lupa di save entah itu karena kamu secara tidak sengaja menekan tombol Close pada aplikasi Excel, laptop / PC mati sendiri, atau aplikasi Excel tiba-tiba eror. 

Untung baik kalau kamu sudah menyimpan data tersebut, namun bagaimana jika belum? Pasti kamu akan pusing dan sakit kepala memikirkannya. Untungnya MS Excel memiliki fitur untuk menyimpan file data secara otomatis ke folder UnsavedFiles dalam bentuk file Microsoft Excel Binary Worksheet.

Nah pada pembahasan kali ini, blogger toraja akan membahas bagaimana cara mengembalikan file Excel yang belum sempat disimpan atau di save. Yuk langsung saja disimak pembahasannya berikut:

Cara Mengembalikan File Excel yang Belum Tersimpan / di Save

Di tutorial kali ini, saya akan mengunakan Microsoft Excel 2013 untuk mengembalikan file yang belum disimpan di Excel. Namun cara ini juga tidak jauh berbeda jika kamu menggunakan MS Excel 2007, 2010, 2016 maupun 2019. Berikut langkah-langkahnya:
  • Buka program aplikasi Microsoft Excel di laptop atau PC
  • Jika sudah berada dalam aplikasinya, klik Blank Workbook
  • Selanjutnya kamu akan diarahkan ke worksheet kosong Excel. Di sheet tersebut, klik menu File
  • Kemudian klik menu Open → Recent Workbooks → Recovery Unsaved Workbooks
  • Maka kamu akan diarahkan ke folder UnsavedFiles. Disitu kamu akan melihat semua file Excel yang pernah kamu buat namun belum disimpan. Silahkan cari file yang akan dipulihkan atau dibuka lalu klik Open
  • Nah dengan demikian file Excel yang belum sempat kamu save tadi akan terbuka di sheet baru.
  • File Exel tersebut bisa kamu edit kembali sebelum disimpan kedalam folder.
  • Selesai.

Nah bagaimana? Mudah bukan?

Demikianlah pembahasan saya mengenai Cara Mengembalikan File yang Belum Tersimpan di Microsoft Excel 2007, 2010, 2013, 2016, 2019, semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba, terima kasih.

Blogger Toraja
Blogger Toraja Menulis adalah bekerja untuk keabadian, semua orang akan mati kecuali karyanya
close