Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menggunakan WPS Office di HP Android

Selamat datang di situs Blogger Toraja.

Salah satu aplikasi yang sangat bermanfaat dan membantu sekali terutama dalam hal urusan perkantoran adalah WPS Office.

WPS Office di android merupakan singkatan dari writter, presentation, dan spreadsheet yang merupakan satu paket aplikasi perkantoran yang bisa digunakan untuk membuat dan mengolah slide presentasi PPT PowerPoint, dokumen Microsoft Word dan untuk mengelolah data Excel.

WPS Office android juga bisa membuka beberapa jenis format file seperti .doc, .PPT, .XLS, .PDF, .TXT dan juga beberapa jenis file lainnya.

Saya secara pribadi merasa terbantu sekali dengan hadirnya aplikasi ini. Mungkin selama ini untuk menyelesaikan sebuah pekerjaan dengan Microsoft Office di laptop/komputer, namun dengan adanya aplikasi WPS Office, kita bisa melakukannya dimana saja menggunakan HP android.

Nah pada kesempatan ini, saya akan membahas mengenai panduan cara menggunakan aplikasi WPS Office di smartphone/HP khususnya di android. Jadi silahkan disimak pembahasannya dibawah ini.

Cara Menggunakan WPS Office

Untuk menggunakan aplikasi ini, caranya sangatlah mudah karena fitur-fiturnya sering juga kita jumpai pada aplikasi Microsoft Office di PC. Di aplikasi WPS Office, terdapat 4 menu yang bisa kita manfaatkan untuk mengolah dokumen maupun presentasi. 

1. Recent Untuk Melihat Dokumen yang Telah Dibuka

Menu yang pertama adalah Recent. Pada menu ini kita akan melihat sekumpulan file yang telah kita buka di aplikasi WPS Office. File akan tersusun mulai dari waktu file tersebut baru dibuka sampai file yang sudah lama.

Kamu juga bisa melihat jenis format file yang telah dibuka, apakah dia file .pdf, .doc (W), .ppt (P), dan lain sebagainya.

2. Open Untuk Membuka dan Mengedit File

Selanjutnya ada menu Open. Pada menu ini kamu bisa membuka file yang tersimpan dalam folder di memori internal maupun memori eksternal (kartu SD) kemudian mengolah file tersebut. Disamping itu, kamu juga bisa membuat penyimpanan baru menggunakan fitur Add Cloud Storage seperti Dropbox, Google Drive, Box, OneDrive dan juga WebDAV/FTP.

Adapun beberapa jenis file yang bisa dibuka di WPS Office adalah sebagai berikut:

  • .DOC digunakan untuk membuka file Word
  • .PPT digunakan untuk membuka file PowerPoint/presentasi
  • .XLS digunakan untuk membuka file Excel
  • .PDF digunakan untuk membuka file jenis PDF
  • .TXT digunakan untuk membuka file Memo/catatan
  • Other digunakan untuk membuka file lainnya yang masih didukung oleh WPS Office

3. New Untuk Membuat File Baru

Kamu juga bisa menggunakan aplikasi WPS Office untuk membuat dan mengolah file lama maupun baru. Kamu bisa melakukan semuanya itu di menu New. 

Di menu ini terdapat beberapa fitur yang bisa kamu gunakan untuk membuat file atau dokumen baru seperti:

  • Memo digunakan untuk membuat memo/catatan dalam bentuk format file .txt
  • Document digunakan untuk membuat dokumen seperti di MS Word. File tersimpan nantinya dalam bentuk format file .doc
  • Presentation digunakan untuk membuat sebuah presentasi seperti di PowerPoint. Jadi nanti filenya akan tersimpan dalam bentuk .ppt
  • Spreadsheet digunakan untuk membuat dan mengolah data seperti di MS Excel. Jika datanya sudah jadi dan disimpan maka format file penyimpanannya adalah .xls

4. My Office Untuk Setting Aplikasi WPS Office 

Menu terakhir yang ada di WPS Office adalah My Office. Disini kamu bisa mengatur beberapa hal seperti login kedalam akun WPS, bergabung di Shareplay, memberikan rating dan like pada aplikasi, membagikan aplikasi ke teman melalui facebook ataupun google + maupun melakukan pengaturan dasar aplikasi.

Kesimpulan dan Penutup

Setelah membaca panduan diatas mengenai cara menggunakan WPS Office di android, kita semakin sadar bahwa aplikasi ini memang sangat membantu dan memudahkan kita dalam membuat dan mengolah dokumen maupun presentasi. Oleh karena itu, bagi kamu yang sering bergelut dengan word, excel maupun powerpoint, aplikasi ini wajib kamu instal di HP kamu.

Blogger Toraja
Blogger Toraja Menulis adalah bekerja untuk keabadian, semua orang akan mati kecuali karyanya
close