Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Mengubah Teks ke PDF Menggunakan Bot Telegram

Selamat datang di Blogger Toraja.

Seringkali ketika kita menerima tugas dari dosen entah itu membuat sebuah makalah, mereview buku, membuat paper dan sebagainya, kita biasanya diminta untuk mengirim file tersebut dalam bentuk format PDF.

Untuk mengubah satu format file ke format file yang lain biasanya kita menggunakan sebuah situs web atau aplikasi convert misalnya convert file word ke PDF. Buat kamu yang tidak mau pusing pasti akan mencari cara bagaimana mengubah file tersebut ke bentuk PDF tanpa harus ribet.

Sebenarnya, untuk masalah tersebut kamu tidak perlu khawatir. Untuk mengkonversi ke bentuk PDF, kamu tidak perlu membuat file terlebih terlebih dahulu di aplikasi pengolah kata seperti Microsoft Word lalu mengkonversi file tersebut dari Word ke PDF. Itu sangat merepotkan! 

Kamu bisa menggunakan smartphonemu untuk mengubah teks yang telah kamu tulis ke dalam bentuk PDF secara langsung. Ini akan sangat membantu dan berguna bagi kamu yang tidak memiliki laptop.

Aplikasi telegram bisa melakukan hal tersebut. Di telegram, ada bot yang bisa kita gunakan untuk mengubah teks langsung menjadi bentuk format file PDF. Jadi kamu bisa ketik langsung di telegram nantinya dan ketika sudah selesai kamu tinggal kirim lalu hasil ketikan tersebut akan langsung dibuat menjadi PDF. Tidak repot bukan?

Bot Telegram Untuk Mengubah Teks Jadi PDF

Di aplikasi Telegram sendiri, sebenarnya ada banyak sekali bot yang bisa kita gunakan untuk mengubah teks menjadi PDF secara langsung.

Namun pada artikel ini saya hanya akan merekomendasikan dan membahas satu bot Telegram saja dimana bot ini menurut saya yang paling terbaik untuk mengubah teks ke PDF.

Jadi ID botnya adalah @Text2pdf_bot (Teks to PDF). Kenapa saya merekomendasikan bot ini? Karena bot ini menurut saya bot yang paling simpel dan tidak banyak pengaturan-pengaturan untuk mengubah teks menjadi PDF. Ketika kita memasukkan teks kedalam bot ini maka akan langsung diubah menjadi bentuk PDF.

Namun kekurangan dari bot ini adalah kita hanya bisa mengkonversi sesuatu yang berbentuk teks saja. Jadi sesuatu yang berbentuk html, gambar, dan sejenisnya tidak akan bisa dikonversi menjadi teks. Yah sesuai dengan namanya lah ya. Teks to PDF, hehe.

Cara Mengubah Teks ke PDF Dengan Bot Telegram

Bagaimana caranya mengubah teks ke PDF menggunakan bot ini? Berikut langkah-langkahnya.

  • Pertama-tama silahkan buka aplikasi Telegram lalu pada kolom pencaharian ketik @Text2pdf_bot. Jika botnya sudah muncul silahkan di klik maka kamu akan diarahkan ke halaman utama bot Teks to PDF
  • Untuk memulai bot, silahkan klik Start/Restart atau ketik /start lalu kirim. Saat botnya sudah siap maka akan muncul pemberitahuan "Send any text, and get back PDF file with this text. No HTML, no images, just text".
  • Silahkan ketik dan kirimkan teks yang akan diubah menjadi PDF. Jika sudah dikirim maka teks tersebut akan langsung diubah menjadi bentuk PDF
  • Untuk menyimpan file PDF ke penyimpanan internal, silahkan klik titik tiga di file PDF tersebut lalu pilih Save to downloads

Cara Cek File dan Links Di Bot Teks to PDF

Biasanya ketika kita terlalu sering menggunakan bot ini maka akan banyak sekali file PDF beserta dengan teks yang ada pada halaman utama bot Teks to PDF sehingga kita akan kesulitan mencari file yang ingin dilihat. Terkadang juga kita ingin mengecek adakah link atau URL yang ikut terkonversi dalam teks kita tadi, siapa tahu teks tersebut adalah hasil copy paste dari situs web sehingga ketika dipastekan maka link web tersebut akan ikut serta.

Nah untuk mengeceknya, kamu tinggal klik pada profil bot telegram teks to PDF dan pada bagian profil kamu akan melihat info bot, pengaturan notifikasi dan juga semua teks yang telah dikonversi ke PDF. Pada bagian itu juga kamu bisa melihat link yang ada dalam file PDF yang telah dibuat.

Penutup

Dekimianlah pembahasan saya mengenai Cara Mengubah Teks ke PDF Menggunakan Bot Telegram, semoga dapat membantu. Terima kasih.

Blogger Toraja
Blogger Toraja Menulis adalah bekerja untuk keabadian, semua orang akan mati kecuali karyanya
close