Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menyematkan (Pin) Komentar di Tiktok

Selamat datang di situs Blogger Toraja.

Kolom komentar merupakan salah satu tempat dimana kita bisa berinteraksi dengan orang lain. Hampir semua sosial media memiliki kolom komentarnya masing-masing termasuk di aplikasi TikTok.

Dalam berkomentar, tidak hanya komentar positif yang ditinggalkan orang lain di postingan kita namun juga ada komentar-komentar negatif terutama jika kamu memiliki haters. Hal tersebut tentu akan memberi dampak kepada kamu sebagai konten creator jika kolom komentar dipenuhi dengan komentar yang negatif.

Untuk mengatasi masalah tersebut, salah satu cara yang bisa kamu lakukan adalah menyematkan komentar orang lain di video Tiktok kamu. Pembahasannya akan bloggertoraja.com ulas di artikel kali ini.

Pin Komentar Tiktok Artinya?

Menyematkan komentar di tiktok adalah sebuah langkah untuk memberi pin pada komentar positif dari orang lain agar terlihat sebagai komentar paling atas di postingan video kamu. Artinya komentar-komentar negatif akan berada di urutan paling bawah dan jarang dilihat oleh orang lain.

Menyematkan komentar juga bisa jadi pendukung jika komentarnya berisi penjelasan tambahan mengenai video yang sudah kamu upload di Tiktok. Jadi ketika orang lain membuka kolom komentar akan mendapatkan informasi tambahan selain yang sudah ada di video.

Cara Menyematkan (Pin) Komentar di Tiktok

Untuk memberi pin atau menyematkan komentar di Tiktok, tutorialnya sebagai berikut:

  • Pertama, buka aplikasi Tiktok di HP android atau IOS
  • Buka profil kamu lalu cari video yang komentarnya akan disematkan
  • Klik kolom komentar
  • Cari komentar yang akan diberi pin
  • Tekan lama pada komentar tersebut lalu klik Sematkan komentar
  • Jika sudah maka komentar akan muncul di bagian atas dengan logo pin dan tulisan Disematkan

Nah bagaimana? Mudah bukan memberi pin di komentar Tiktok?

Demikianlah pembahasan saya mengenai Cara Menyematkan (Pin) Komentar di Tiktok, semoga dapat membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba, terima kasih.

Blogger Toraja
Blogger Toraja Menulis adalah bekerja untuk keabadian, semua orang akan mati kecuali karyanya
close