Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Nomor Urut Otomatis di Word

Selamat datang di situs Blogger Toraja.

Saat mengerjakan sebuah data dalam bentuk tabel di Microsoft Word misalnya membuat penilaian atau daftar hadir peserta, biasanya pada kolom pertama kita akan mengisinya dengan nomor urut.

Membuat penomoran biasanya dikerjakan secara manual namun cara tersebut bisa memakan waktu yang lama apalagi jika kita harus membuat nomor urut yang banyak, misalnya 1 sampai 1000.

Belum lagi jika kita sudah tidak fokus dan salah menginpur nomor urut, mau tidak mau kita harus mengeceknya kembali satu persatu dan memperbaiki nomor urut yang salah.

Untungnya Microsoft Word memiliki fitur yang bisa kamu gunakan untuk membuat nomor urut pada tabel secara otomatis. Dengan fitur ini, kamu bisa meminimalisir kesalahan dalam penginputan data khususnya dalam membuat nomor urut karena semuanya dibuat secara otomatis.

Disamping itu, kamu tidak perlu capek-capek mengisi nomor urutnya satu per satu karena bisa dilakukan hanya dalam satu kali klik saja.

Nah pada pembahasan kali ini, Blogger Toraja akan memaparkan bagaimana cara membuat nomor urut otomatis pada tabel di Microsoft Word 2007, 2010, 2013, 2016, 2019 atau versi yang lebih terbaru. Yuk langsung saja disimak pembahasannya berikut.

Cara Membuat Nomor Urut Otomatis di Word

Untuk membuat penomoran secara otomatis pada tabel di MS Word, kita akan memanfaatkan fitur Numbering di Word. Untuk lebih jelasnya bisa kamu simak tutorialnya berikut ini:

  • Buka program aplikasi Microsoft Word
  • Jika lembar kerja Word sudah terbuka, buatlah sebuah tabel yang akan ditempati untuk membuat nomor urut nantinya
  • Kemudian blok semua kolom pada tabel yang akan ditempati untuk membuat penomoran otomatis

  • Selanjutnya silahkan ke menu Home lalu pilih Numbering. Silahkan pilih salah satu bentuk penomoran yang akan kamu gunakan untuk membuat nomor urut pada tabel

  • Jika sudah maka kamu telah berhasil membuat nomor urut tabel otomatis di MS Word.

  • Selesai.

Semisal kamu ingin menambahkan tabel baru pada akhir tabel dan pada tabel tersebut juga sudah ada penomoran otomatisnya, kamu bisa mengikuti cara ini:

  • Semisal kamu ingin menambahkan 5 tabel baru, maka silahkan blok 5 tabel terakhir yang sudah kamu buat

  • Kemudian klik kanan lalu pilih Insert → Insert Row Below

  • Nah dengan demikian kamu telah berhasil menambahkan tabel baru beserta dengan nomor urut otomatisnya.

  • Selesai.

Nah bagaimana? Cukup mudah bukan?

Demikianlah pembahasan saya mengenai Cara Membuat Nomor Urut Otomatis pada Tabel di Word, semoga artikel ini dapat membantu dan bermanfaat. Selamat mencoba, terima kasih.

Blogger Toraja
Blogger Toraja Menulis adalah bekerja untuk keabadian, semua orang akan mati kecuali karyanya
close